Sabtu, 09 November 2019

7 CARA MUDAH MENDAPATKAN UANG DARI MEMULIS

Ternyata, selain menulis buku, miliki skill menulis sangatlah mudah mendapatkan uang. Apalagi ditunjang dengan teknologi informasi dan media sosial yang makin berkembang pesat, akan lebih mudah mempromosikan skill menulis Anda.

Profesi menjadi penulis sangat menjanjikan dan berpotensi mendatangkan income sampai puluhan bahkan ratusan juta. Saya sendiri telah membuktikannya diluar dari menulis dan menjual buku.

Enaknya profesi ini selain bisa jadi profesi sampingan, selain fleksibel dalam mengatur waktu dan bisa santai Imi juga bisa menjadi profesi sampingan diluar kerjaan utama Anda, asalkan ada leptop, WiFi dan secangkir kopi menulis bisa nyantai. Weeenak sekali bukan ???

Berikut ini saya akan sampaikan 7 aktivitas mudah yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan uang dengan cara mudah melalui menulis.

1. Menulis Buku

Sudah bukan rahasia umum, seorang mendapat pengakuan sebagai penulis adalah yang menulis buku. Namun untuk mendatangkan potensi uang yang besar dalam buku, Anda harus mengetahui ciri-cirinya, karena tidak semua buku memiliki potensi besar untuk menghasilkan uang. 

Salah satu ciri buku yang mendatang uang besar adalah buku tersebut buku praktis, aplikatif, dan buku yang membantu orang untuk menghasilkan uang juga. Misalkan, buku panduan bisnis online, mengulas kisah Pengusaha Sukses, dan sejenisnya.

2. Menulis di Blog. 

Menulis di blog dan menjadi blogger sudah pasti mendatangkan income, potensinya dari
✓ layanan iklan, 
✓ promosi produk melalui artikel, 
✓ jual produk sendiri. 

Namun syaratnya adalah blog tersebut harus menyajikan konten yang berkualitas, spesifik, bukan campuran semua konten dibahas dan konsisten.

3. Menulis di Media. 

Beberapa media fortal berita biasanya menyajikan layanan untuk para penulis lepas yang mengirimkan artikel. Perhitungannya bisa dibayar tergantung berapa jumlah artikel yang dikirim atau tergantung dari seberapa banyak pembaca artikel tersebut salah satunya di UCNEWS. Silahkan pilih media dan daftarkam diri Anda menjadi penulis lepas disana.

4. Jasa Ketik. 

Jasa ini memberikan layanan untuk kebutuhan mengetik naskah. Bisanya jasa ini sering dipakai oleh mereka yang ingin menulis skripsi, tesis, jurnal ilmiah dan disertasi. Ingat ini hanya jasa pengetikan bukan jasa membuat karya ilmiah. Anda hanya membantu teknis pengetikan saja sedangkan konten dan isi kajian diserahkan kepada konsumen Anda sendiri.

5. Penyedia jasa Copywriting

Makin maraknya aktivitas bisnis online dan promosi, maka kebutuhan akan tulisan promosi yang menarik menjadi kebutuhan yang pasti. Nah, disini peluangnya, pasalnya tidak semua para pembisnis online bisa membuat tulisan promosi untuk produk-produknya sehingga menghasilkan trafik tinggi dan meningkatkan penjualan.

Namun untuk jasa copywriting atau menjadi seorang copywriter ada harus memiliki keahlian marketing, membaca pasar dan memiliki skill menulis yang baik.

6. Menjadi Ghostwriter. 

Ghostwriter berbeda dengan bukan penulis pendamping (co-writer) apalagi jasa pengetikan. Menjadi Ghostwriter artinya Anda menuliskan secara utuh buku orang lain termasuk mengembangkan ide tulisan dari penggunaan jasa Anda. 

Keberadaan Anda akan sangat dirahasiakan karena jika identitas Anda diketahui akan membuat karya mengurangi kredibilitas dari buku klien Anda. Bisanya penggunaan jasa ghostwriter itu dibutuhkan untuk meningkatkan citra seseorang melalui karya atas nama orang tersebut.

Biasanya jasa ini sering dipakai tiap kali menyambut musim kampanye. Target pengguna jasa ini para pejabat, pengusaha atau para tokoh publik. Harganya tidak terhitung dan tergantung kesepakatan. Jika Anda penulis yang sudah terkenal dan banyak menulis buku, jasa Anda bisa puluhan bahkan ratusan juta untuk satu naskah yang ditulis.

7. Menjadi Editor Lepas. 

Beberapa penerbit atau media fortal membutuhkan seorang editor tulisan. Karena kebutuhan tulisan yang banyak editor yang dimiliki perusahaan tersebut kewalahan maka bisanya membutuhkan editor lepas yang tidak terikat dan bayar berdasarkan projek. Untuk mendapatkan projek jasa editor lepas Anda bisa mengajukan dan menjual jasa ke perusahaan terkait.

Dari beberapa jasa menulis di atas Anda bisa pilih salah satunya atau jika Anda merasa memiliki kapasitas semua jasa penulisan di atas bisa anda pakai untuk menghasilkan uang. Silahkan dicoba.

Saya harap sajian ini menginspirasi Anda untuk terus meningkatkan skill menulis agar memudahkan Anda menjual jasa menulis.

Subscribe box

Masukkan alamat email Anda dan klik daftar, Anda akan menerima artikel IT-Banten terbaru secara gratis melalui Gmail!!

0 blogger-facebook: